Kamis, 11 Desember 2008




(KomGu)

Ada hal langka pada tanggal 9 Desember 2008 yang bertepata dengan hari anti korupsi.

Selain banyak iklan – iklan layanan masyarakat ada juga tindakan – tindakan nyata terutama oleh KPK dan para Gubenur di Indonesia. Tercatat 22 gubernur seluruh Indonesia berikrar tidak akan korupsi.Selain menyatakan tekad untuk tidak melakukan korupsi mereka (gubenur)juga menyatakan tekad membebaskan Indonesia dari korupsi.

Ikrar para gubernur itu disampaikan di Gedung KPK, Jakarta. Deklarasi dipimpin Ketua KPK Antasari Azhar didampingi pimpinan KPK lain. Korupsi adalah kejahatan luar biasa yang bisa merampas hakhak rakyat untuk sejahtera.Korusi juga diyakini dapat menyengsarakan rakyat dan merusak kehidupan berbangsa dan bernegara. Di antara gubernur yang hadir dalam deklarasi ini adalah Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, Gubernur Gorontalo Fadel Muhammad,Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo, Gubernur Papua Barnabas Suebu, Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin, Gubernur Sumatera Utara Syamsul Arifin, dan Gubernur Riau Rusli Zainal. Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang diwakili Wakapolri Komjen Pol Makbul Padmanegara,dan perwakilan Kejaksaan Agung, Jaksa Agung Muda Pengawasan Darmono, turut dalam deklarasi itu.

Antasari mengimbau gubernur menghindari perbuatan yang merugikan negara, suap, penggelapan dalam jabatan, dan menolak gratifikasi. Dia juga meminta masyarakat tidak kompromi dengan pejabat untuk melakukan korupsi. Deklarasi ini,menurut Antasari, sangat penting jika benar-benar dimaknai sebagai perlawanan terhadap korupsi.Dengan deklarasi ini tidak ada lagi alasan bahwa penyelenggara negara tidak tahu arti korupsi, bahkan pura-pura tidak tahu dengan korupsi,namun melakukannya. Antasari pun mengancam akan bertindak tegas apabila sesudah deklarasi para gubernur yang ini masih saja korupsi.

Nah gitu donk aturan jangan cuma Gubenur aja baik anggota Parlemen and juga Departermen pemerintahan juga sepakat beriklar mengatakan tidak pada Korupsi dan berjanji kalo tertangkap berani dihukum seumur hidup........oc?

Pic From Detik.com